Rabu, 20 Maret 2013

Bupati Inhil Kukuhkan Forum Komunikasi Kades/ Lurah se Inhil

Bupati Inhil Kukuhkan Forum Komunikasi Kades/ Lurah se Inhil

Riauterkini-TEMBILAHAN-Bupati Inhil, H Indra Muchlis Adnan, Selasa (19/3/13) malam mengukuhkan Forum Komunikasi Kepala Desa dan Lurah (FK2DL) dan Forum Sekretaris Desa Inhil (FSI). 

Kegiatan pengukuhan FK2DL dan FSI ini dipusatkan di Gedung Tasik Gemilang Tembilahan. Sekitar seribuan undangan memadati gedung olahraga ini. Tampak hadir juga Kepala BPMPD Inhil, H Edy Syafwannur dan para pejabat Pemkab Inhil lainnya. 

Kepala Desa Sungai Berapit, Kecamatan Kuindra, Ediyanto menjabat Ketua Forum Komunikasi Kepala Desa dan Lurah (FK2DL) dan Sekretarisnya Kepala Desa Pengalihan. Sedangkan Forum Sekretaris Desa Inhil (FSI) diketuai Sarpan Firmansyah, Sekdes Tanjung Pasir dan Sekretaris Jaswandi, Sekdes Desa Sialang Panjang. 

“Diharapkan organisasi ini dapat berperan aktif bagi kepentingan para Kepala Desa dan Lurah serta Sekdes di Inhil. Mari kita bersinergi dalam pembangunan negeri ini,” ungkap Indra. 

Terangnya, perangkat pemerintahan di desa dan kelurahan harus dapat memanage semua hal yang berhubungan dengan kepentingan publik. Karena mereka merupakan ujung tombak pemerintah dalam memberikan pelayanan kepada publik. 

Dalam kesempatan ini, dia juga menjelaskan bahwa Inhil merupakan kabupaten pertama di Indonesia yang melaunching Zona Anti Korupsi. Semangat anti korupsi ini harus didukung semua elemen masyarakat Inhil, khususnya dari kalangan birokrat. 

Disebut-sebut Forum Komunikasi Kepala Desa dan Lurah (FK2DL) dan Forum Sekretaris Desa Inhil (FSI) ini merupakan 'tandingan' dari Asosiasi Pemerintahan Desa Indonesia (APDESI) Inhil yang dituding telah terkontaminasi dan berafiliasi dengan kandidat balon Gubri dan Bupati Inhil tertentu. Sehingga beberapa perangkat desa dan kelurahan yang 'tidak senang' mendirikan organisasi ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar